Total Pageviews

  • Latest News

    Tuesday, August 25, 2015

    Dibalik Layar Surga Yang Tak Dirindukan




    puasa kali ini tahun ini sekaligus menjadi ajang peluncuran film religi karya sineas Tanah Air. Salah satu film religi yang paling ditunggu adalah Surga yang Tak Dirindukan. Selain bersaing dengan film-film religi, Surga yang Tak Dirindukan juga harus berlomba dengan film-film Barat.

    Terkait persaingan ketat dengan film-film Hollywood, produser Manoj Punjabi mengaku tak khawatir. "Film ini adalah proyek yang besar sekali. Saya sangat optimistis. Saya yakin film ini bisa mengalahkan film Barat," tutur Manoj, Selasa (7/7). "Ini menjadi misi saya untuk film Indonesia bangkit. Film ini bisa jadi terobosan."

    Surga yang Tak Dirindukan
    berkisah tentang rumah tangga ideal Pras (Fedi Nuril) dan Arini (Laudya Cynthia Bella) yang hidup bahagia dengan dikaruniai seorang anak perempuan bernama Nadia (Sandrinna Skornicki). Arini mengabdikan dirinya sebagai istri dan ibu yang baik untuk keluarganya, sedangkan Pras adalah sosok lelaki setia yang sangat mencintai Arini.

    Namun, semua kisah indah tersebut berubah ketika Pras menyelamatkan Meirose (Raline Shah), seorang perempuan yang mengalami koma akibat kecelakaan. Tanpa diduga ternyata Meirose sedang dalam keadaan mengandung seorang anak laki-laki yang akhirnya berhasil lahir dengan selamat. Meirose yang sangat depresi terhadap hidupnya berulang kali mencoba bunuh diri.

    Pras pun merasa kasihan kepada Meirose dan saat itulah Pras muncul sebagai penyelamat. Atas permintaan Meirose, Pras menyanggupi untuk menikahinya tanpa sepengetahuan Arini. Meirose pun merasa bahagia atas pernikahannya dengan lelaki baik seperti Pras.

    Di sinilah kekuatan cinta diuji. Pras merasa bersalah pada Arini karena telah berpoligami dan membuatnya dilema terhadap situasi ini.

    Meski belum menikah, aktor yang akrab disapa Nuril ini sudah pernah juga memerankan sosok suami yang melakukan poligami di film sebelumnya. Nuril pernah bermain dalam film yang membuatnya beristri dua di film lawas Ayat-Ayat Cinta bersama Rianti Cartwright.
    Kendati demikian, Nuril masih mengaku kesulitan memerankan karakternya di film yang juga dibintangi Laudya Cynthia Bella dan Raline Shah itu. Ia berusaha sangat keras agar aktingnya terlihat sempurna dan natural. "Aku lebih banyak bertanya. Ya memang pasangan yang justru saling setia itu cobaannya lebih besar. Menariknya di sini," ujarnya. "Poligami nggak mudah, kalau sampai tak adil dua-duanya."

    isu Isu poligami cukup sensitif untuk dibahas. Meski demikian, MD Entertainment berani mengangkat tema tersebut dalam film Surga yang Tak Dirindukan. Artis cantik Laudya Cynthia Bella dipercaya berperan sebagai tokoh Arini yang mengalami poligami dalam film tersebut.
    walaupun  harus berpikir berulang kali, Bella akhirnya mau menerima tawaran dari produser. Memerankan tokoh Arini bukanlah hal yang mudah bagi Bella. Kendati demikian, ia mengaku mendapatkan banyak pelajaran. Rasa ikhlas menjadi pelajaran besar yang dirasakan Bella.

    "Belajar untuk ikhlas. Apa pun yang terjadi itu pasti datang dari Yang di Atas (Tuhan)," kata Bella. "Pasti itu yang terbaik juga." Di film ini pun, Raline Shah berperan sebagai Meiros, istri kedua Fedi Nuril yang sebelumnya telah menikah dengan Laudya Cynthia Bella.

    Menurut Raline, dirinya harus ekstra berjuang menghidupkan karakter Meiros yang tak sesuai dengan dirinya. "Seratus persen beda dengan Raline, dia dari keluarga susah, hidup susah, hamil di luar nikah, nggak ada orang tua, sedih sekali pokoknya. Karakter ini butuh banyak usaha untuk sedih, psikologi negatif," kata Raline.

    Di film ketiganya ini, Raline pun berusaha menyelami karakter Meiros yang awalnya kehilangan arah. Setelah diselamatkan Fedi Nuril, ia pun mulai menemukan kedamaian sekaligus menjadi istri keduanya. "Nggak ada yang disalahkan, situasinya yang sedih, yang membuat aku jadi istri kedua," kata Raline.

    "Orang yang melalui ini semua, senang, bersalah, banyak keraguan dan ketakutan. Aku belum pernah melalui ini.” Film terbaru bertema cinta, rumah tangga, dan religi ini telah mengumumkan jadwal rilisnya. Film bertabur bintang seperti Laudya Cynthia Bella, Raline Shah, dan aktor tampan Fedi Nuril ini akan dirilis menjelang Lebaran tepatnya 15 Juli 2015.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Dibalik Layar Surga Yang Tak Dirindukan Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top